Selasa, 05 November 2013

Kisah 7 Tokoh dan Ilmuwan yang Mati Akibat Karyanya Sendiri

Kisah 7 Tokoh dan Ilmuwan yang Mati Akibat Karyanya Sendiri

Teknologi memang bisa memberikan kemudahan. Namun bila tak hati-hati, ia juga bisa membahayakan penggunanya.
Bak ‘pagar makan tanaman’, inovasi dan teknologi ternyata juga bisa mencelakakan, bahkan merenggut nyawa tuannya. Akhir September lalu, Jimi Heselden, pemilik perusahaan yang memproduksi Segway, sebuah kendaraan semacam scooter yang populer di AS, tewas saat menumpangi kendaraan beroda dua itu.
Discovery mengumpulkan kisah-kisah para penemu atau pemilik inovasi, yang tewas secara tragis oleh produk besutan mereka sendiri. Berikut ini para penemu atau pemilik inovasi yang tewas oleh inovasinya sendiri.
1. James Heselden
Pada 26 September 2010, James Heselden, pemilik perusahaan Inggris Hesco Bastion, perusahaan yang memproduksi Segway, meninggal akibat mengendarai kendaraan roda dua itu. Menurut saksi mata, pria berusia 62 tahun itu terjatuh dari Segway dan tergelincir ke dalam jurang berkedalaman 30 kaki, hingga akhirnya jasad dan Segway-nya ditemukan di sungai, di dekat kediamannya di West Yorkshire, Inggris.

Ironisnya, kecelakaan tragis ini cuma selang sehari sebelum pengumuman sebuah riset yang mengungkapkan peningkatan angka kasus cidera akibat kecelakaan Segway, yang mayoritas korbannya adalah para pengendara Segway baru yang belum berpengalaman.
2. Harry Houdini
Siapa tak kenal dengan pesulap kondang ini. Harry Houdini, bukanlah pesulap yang menggunakan metoda tradisional. Ia terkenal dengan berbagai trik jenius yang ia ciptakan. Namun, ternyata Houdini meninggal akibat penyakit usus buntu gara-gara memamerkan trik fisik kepada penggemarnya.

Sebelum memulai sebuah pertunjukan, dikabarkan dua orang mahasiswa meminta Houdini untuk memperagakan trik kekuatan fisik, yakni menyerap pukulan-pukulan yang dilayangkan pada tubuh bagian atasnya tanpa terluka.
Karena menuruti permintaan itu, penyakit usus buntu yang telah diidap Houdini makin meradang dan bertambah parah. Pada 31 Oktober 1926, Houdini yang saat itu berusia 52 tahun, meninggal akibat operasi usus buntunya gagal. Houdini dikubur dibaringkan pada kotak tempat ia biasanya mempertontonkan trik ilusi terkenalnya: “buried alive (dikubur hidup-hidup)”.
3. Marie Curie
Berkat penemuannya, Marie Curie menjadi wanita pemenang penghargaan Nobel pertama sekaligus menjadi orang pertama yang memenangkan dua penghargaan Nobel sekaligus. Namun, Curie juga merupakan korban dari penemuan dan eksperimennya sendiri: unsur radioaktif. Marie menemukan dua unsur radioaktif radium dan polonium. Ia giat sekali menggunakan radon, gas yang dihasilkan oleh unsur radium, untuk penyembuhan penyakit bagi para serdadu yang terluka pada perang dunia pertama.

Belakangan, baru diketahui bahwa radon memiliki sisi yang mematikan. Setelah sekian lama berinteraksi dengan unsur mematikan itu, perlahan kesehatannya terus menurun. Akhirnya Curie meninggak pada 4 Juli 1934, di usia ke-66 tahun.
Ia meninggal akibat anemia aplastic, sebuah kondisi di mana sumsum tulang tidak lagi memproduksi sel darah yang baru. Hari ini dunia medis mencatatnya sebagai akibat dari paparan radiasi.
4. Thomas Andrews
Thomas Andrews adalah salah seorang arsitek kapal Titanic, asal Irlandia yang saat itu berusia 39 tahun. Sebagai seorang pembuat kapal yang bertugas mengawal kapal besutannya, Andrews turut dalam perjalanan perdana Titanic.

Pada 15 April 1912, akhirnya, sampai akhir hayatnya, Thomas pun ‘mengiringi’ ajal kapal besar itu bersama para penumpang lainnya.
5. Horace Lawson Hunley
Hunley adalah seorang legislator, pengacara, sekaligus insinyur marinirbagi tentara konfederasi AS. Dan penemuan terkenalnya adalah: kapal selam, yang digunakan pada perang saudara Amerika Serikat.
Namun, saat itu penemuan Hunley memang belum memiliki standar pengamanan yang cukup bagi manusia. Lima dari sembilan anak buah kapal selam saat itu, meninggal pada misi penyelaman perdana.
Pada 15 Oktober 1863, Hunley sendiri pada akhirnya turut ambil bagian pada ujicoba kedua, yakni dengan misi penyerangan terhadap pemblokiran kelompok Union di Charleston Harbour. Pada ujicoba kedua ini, semua kru kapal selam termasuk Hunley yang saat itu berusia 40 tahun, meninggal.
Tentara-tentara konfederasi berhasil mengambil bangkai kapal selam dan memperbaiki kapal selam ini. Pada ujicoba ketiga, akhirnya kapal selam berhasil menenggelamkan sebuah kapal milik Union.  Sayangnya, keberhasilan itu tak dapat dirayakan oleh para kru, mengingat pada akhirnya kapal selam itu tiba-tiba tenggelam bersama seluruh krunya. Setelah hilang selama 132 tahun, akhirnya jenazah Hunley ditemukan di dasar Samudra Atlantik, di dekat Charleston Harbour.
6. Alexander Bogdanov
Tak banyak yang mengenal nama ini. Namun, temuannya sangat penting bagi dunia kedokteran: transfusi darah. Bogdanov, yang juga seorang ekonom, profesor, dokter, dan pendiri Bolshevisme, mencoba untuk menyediakan transfusi darah secara terus menerus.
Pada 1928, Bogdanov berhasil mengujikan alat transfusi ini pada dirinya hingga 11 kantung. Namun, yang ke 12 ternyata fatal, Bogdanov kemudian meninggal. Para peneliti terbelah mengenai penyebab meninggalnya ilmuwan 55 tahun itu. Ada yang mengatakan ia terkena penyakit infeksi darah, inkompatibitas jenis darah, atau bahkan bunuh diri.
7. William Bullock
William Bullock adalah pria kelahiran New York, tahun 1813, yang menemukan alat press cetak putar. Alat ini bekerja mengepres dengan memutar rol kertas secara kontinyu.
Kisah legenda yang berkembang, kemudian menyebutkan Bullock secara tak sengaja tubuhnya tertarik oleh putaran mesin. Kakinya luka oleh mesin ini. Belakangan pria yang saat itu berusia 54 tahun itu, mengalami infeksi dan tak lama kemudian ia meninggal dengan kakinya yang telah membusuk.



Sejarah Komputer dan Perkembangannya

Sejarah Komputer dan Perkembangannya


Di zaman sekarang ini, hampir setiap saat kita berinteraksi dengan komputer, baik di bidang perkantoran, pendidikan, organisasi, dan lain sebagainya. Semakin hari teknologi komputer semakin canggih apalagi belum lama ini sudah dikeluarkan versi OS Windows 8 dan semakin populernya keberadaan PC tablet. Masih ingat bukan bagaiman Tips Memaksimalkan Windows 8 pada PC tablet W510 tempo hari?. Terlepas dari semua itu, segala kecanggihan teknologi komputer seperti ini tidak lepas dari perkembangan komputer itu sendiri yang melaju semakin pesat dari waktu ke waktu. Begitu besar manfaat komputer sehingga beberapa diantara kita tidak bisa lepas dari perangkat yang disebut dengan komputer ini. Namun, mungkin tidak ada salahnya jika kita melihat ke belakang bagaimana asal mula dan sejarah komputer dimasa lalu sehingga kita tidak cuma bisa menggunakan saja, melainkan mengetahui sejarah asal usul komputer itu sendiri.

Dari defenisi bebas, secara fisik pengertian komputer adalah seperangkat alat yang minimalnya terdiri atas CPU, Monitor, Mouse dan Keyboard. Sedangkan secara fungsi, pengertian komputer adalah suatu alat yang dapat mengolah data menjadi informasi yang lebih berguna. Apapun itu, pengertian komputer ini tidak baku sebab banyak pihak yang mendefenisikan komputer secara berbeda-beda. Kembali ke Sejarah komputer dan perkembangannya, masa perkembangan komputer dibedakan menjadi beberapa tahap.

Sejarah Komputer

Penemu Komputer

Banyak kabar simpang siur mengenai siapa penemu komputer sebenarnya. Secara luas, ada dua pendapat tentang penemu komputer yaitu: Komputer ditemukan oleh Vincent Atanasoff dibantu oleh rekannya bernama Berry. Keduanya dapat mewujudkan pemuan komputer pertama kali pada tahun 1939 dan penemuan tersebut mereka sebut dengan ABC (Altanasoff-Berry Computer). Di lain pihak, ada juga yang menyebutkan bahwa komputer pertama kali dibuat oleh ENIAC atau Electronic Numerical Integrator and Computer yang merupakan organisasi kerja sama atas pemerintah AS dengan Universitas Pennsylvania. Komputer pertama hasil ciptaan ENIAC terdiri dari 18 ribu tabung vakum, 70 ribu transistor, 5 juta titik solder, dan membutuhkan daya sebesar 160 ribu Watt.

Perkembangan Komputer

Generasi Pertama

Perkembangan komputer generasi pertama dimulai pada era tahun 1940an sampai dengan tahun 1950an yang ditandai dengan ditemukannya komputer yang menggunakan tabung vakum. Pada masa itu bentuk komputer masih sangat besar karena menggunakan tabung vakum tersebut. Pada akhir tahun 1950an mulai ditemukan transistor menggantikan model tabung vakum.

Generasi kedua

Perusahaan IBM menciptakan superkomputer yang memiliki nama Stretch. Sedangkan Sprery-Rand menciptakan komputer bernama LARC. Keduanya sudah sanggup menyelesaikan pemrosesan sejumlah data cukup besar. Ciri khusus komputer generasi kedua adalah penggunaan bahasa Assembly berbentuk bilangan-bilangan binner menggantikan bahasa mesin. Komputer generasi kedua ini dimulai tahun 1960an dan penemuan komputer tersebut digunakan untuk sektor pendidikan di universitas, bisnis, dan pemerintahan. Komputer generasi kedua sudah bisa diintegrasikan dengan perangkat peripheral seperti disket, memori, printer, dan lainnya.

Generasi ketiga

Mekipun transistor sudah banyak dipakai dan terbukti mampu melampaui kelebihan tabung vakum tetapi efeknya menghasilkan panas berlebih. Untuk mengatasi masalah ini maka Jack Kilby mengembangkan IC atau Integrated Circuit pada tahun 1958. Alhasil, keberadaan IC mampu mengurangi panas berlebih dan dianggap sebagai era kemunculan komputer generasi ketiga. Ciri-ciri komputer generasi ketiga lainnya adalah penggunaan Sistem Operasi yang dapat menjalankan sejumlah program berbeda secara bersamaan.

Generasi keempat

Setelah kemunculan IC tidak membuat perkembangan komputer terhenti. Karena ukuran IC pada saat itu masih terbilang besar, maka ukuran IC pun diperkecil dan menghasilkan alat yang disebut dengan Large Scale Integrtion dan Very Large Scale Integrtion, serta Ultra Large Scale Integration yang dapat memuat jutaan komponen dalam satu perangkat yang lebih kecil. Penemuan tersebut menghasilkan Chip Intel 4004 yang dibuat pada tahun 1971 membawa kemajuan pada IC dengan meletakkan seluruh komponen dari sebuah komputer (central processing unit, memori, dan kendali input/output) dalam sebuah chip yang sangat kecil.

Sejak dari perkembangan komputer generasi keempat ini terlahir komputer-komputer yang lebih kecil dan memiliki kemampuan kompleks. Hal ini juga menjadi cikal bakal lahirnya laptop, notebook, netbook, dan istilah-istilah lain yang menggambarkan komputer berdasarkan ukuran dan fungsinya. Sampai pada hari ini banyak ditemukan PC Tablet yang memiliki kempuan sama namun lebih portabel dan fleksibel, misalkan tablet Acer bernama Iconia PC tablet dengan Windows 8, memiliki ukuran kecil tetapi punya kemapuan dan manfaat sangat besar untuk segala kalangan.

Sumber : http://www.mediaberita.net/2013/03/sejarah-komputer-dan-perkembangannya.html

Miss World 2013 Masuk Penilaian Multimedia





Bali - Agenda terbaru Miss World 2013 adalah berkunjung ke Bali Safari Park di Gianyar.

Di kebun binatang indah ini, 130 kontestan Miss World 2013 dari 130 negara dunia diajak menikmati keindahan alam dan satwa. Dari website resmi Miss World, http://www.missworld.com, dikatakan acara ini juga mengajak kontestan untuk mempelajari konsep keseimbangan hidup antara manusia dan alam sekitar.

Diharapkan, dengan agenda ini ketika mereka kembali ke negara masing-masing bisa mempelajari Citra Kirana, yaitu konsep keseimbangan dalam menjalani hidup: manusia dan alam.

Mereka diajak menikmati Bali dengan cara yang lain, bercengkerama dengan hewan-hewan dan makin meningkatkan sosialisasi mereka dengan sesama. Agenda ini tak sekadar jalan-jalan, mereka juga melakukan syuting dengan berbagai binatang, seperti orang utan dan gajah.
Mereka juga diuji kemampuan menggunakan multimedia, dengan merekam kegiatan satwa yang ada di kebun binatang ini. Rekaman mereka tentu yang bisa menyampaikan inspirasi dan pesan positif bagi masyarakat.
Lalu, hasil rekaman mereka disebarkan ke dunia maya. Ini masuk penilaian dalam kategori multimedia. Penilaian ini didasarkan pada siapa yang dapat respon paling positif, maka pemenangnya akan jadi Miss Multimedia.

Miss Multimedia juga akan dinilai tentang bagaimana dia bisa memberikan pengaruh dan menyampaikan hal positif terhadap masyarakat tentang pelestarian alam, menikmati alam, satwa, dan menjalani keseimbangan hidup dalam bentuk multimedia.